<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang Sebelum Idul Fitri 2022 Sudah Beroperasi
Jumat, 04-03-2022 - 13:52:54 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Pengerjaan pembangunan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang hingga saat ini masih terus dilakukan. Pengerjaan saat ini masih difokuskan dari arah Pekanbaru pada area sekitar pintu masuk tol Sungai Pinang yang lahannya baru saja selesai dilakukan ganti rugi.

Sekretaris daerah provinsi Riau (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto mengatakan, proses ganti rugi lahan baru selesai dilakukan. Lantaran sebelumnya sempat terjadi penolakan oleh warga, karena harga ganti rugi yang dinilai tidak sesuai.

"Hingga saat ini [jalan tol] masih terus dikerjakan. informasi yang kami dapatkan sebelum Idul Fitri tahun ini, jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sudah dapat dilalui atau fungsional," kata Sekdaprov, Jumat (4/3/2022).

Sementara itu, Plt Asisten II Setdaprov Riau Aryadi mengatakan, lokasi pengerjaan jalan tol di Sungai Pinang tersebut sepanjang 700 meter. Di lokasi ini juga dibangun exit tol.

Nantinya exit tol ini, kata Aryadi, juga akan digunakan sementara untuk masuk tol Pekanbaru-Bangkinang. Dikarenakan lahan yang akan dibuat untuk pintu tol saat ini lahannya belum dibebaskan akibat masuk kawasan hutan.

"Jadi nanti sementara masuk tol lewat exit tol di Sungai Pinang. Karena pintu tol di daerah Pondok Pesantren Gontor belum selesai akibat masih menunggu pelepasan dari kawasan hutan," ujarnya.

Terkait rencana peresmian tol yang informasinya akan dilaksanakan pada Maret ini, Aryadi belum mendapat kepastian soal hal tersebut. Pasalnya pihaknya belum mendapatkan informasi dari pemerintah pusat," sebutnya.

"Informasi awal memang Maret akan diresmikan pak presiden, tapi sampai saat ini kami belum dapat informasi lebih lanjut. Biasnya nanti kalau sudah dekat hari pelaksanaan, kami diberi informasi," sebutnya.(*)




 
Berita Lainnya :
  • Pemko Pekanbaru Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28
  • Makin Mengerucut, Siapa Bacalon Wawako Pekanbaru yang Bakal Dampingi Agung Nugroho di Pilkada?
  • Jabatan Pj Walikota Berakhir 22 Mei, Sekda Pekanbaru Minta Kinerja ASN Tak Boleh Terpengaruh
  • Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Manfaatkan Program Doctor On Call dan JKPB
  • Disdik Pekanbaru Imbau Kegiatan Perpisahan Sekolah Digelar Sederhana
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Pemko Pekanbaru Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28
    02 Makin Mengerucut, Siapa Bacalon Wawako Pekanbaru yang Bakal Dampingi Agung Nugroho di Pilkada?
    03 Jabatan Pj Walikota Berakhir 22 Mei, Sekda Pekanbaru Minta Kinerja ASN Tak Boleh Terpengaruh
    04 Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Manfaatkan Program Doctor On Call dan JKPB
    05 Disdik Pekanbaru Imbau Kegiatan Perpisahan Sekolah Digelar Sederhana
    06 Harga Pinang Kering di Riau Tembus Rp4.400 per Kg
    07 Pj Wali Kota Pekanbaru dan Sekda Ingin Insentif ASN Pulih
    08 Harga TBS Sawit Plasma di Riau Tembus Rp2.929 per Kg
    09 Pemko Pekanbaru Gesa Penyerahan Aset Jalan ke Provinsi
    10 Usai Jabatan Berakhir, Pj Wali Kota Pekanbaru Harap Program Prioritas Tak Hilang
    11 Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Pekanbaru Stabil Pasca Idul Fitri
    12 Disperindag Pekanbaru Awasi Pangkalan Gas Elpiji 'Nakal'
    13 Sekdako Pekanbaru Ingatkan Warga Waspadai Ancaman Cuaca Ekstrem
    14 Pj Walikota Pekanbaru Terus Ingatkan PUPR Percepat Perbaiki Jalan Rusak
    15 Halal bi Halal IKKS, Pj Wako Sampaikan Terima Kasih Kepada Warga Kuansing di Pekanbaru
    16 Petugas Gabungan Siap Siaga di Sejumlah Pos Rawan Karhutla
    17 Jamaah Haji Riau Mulai Diberangkatkan, Ini Jadwal Lengkapnya
    18 Pj Wako Pekanbaru Lepas 71 Kafilah, Hadiah Umrah Disiapkan untuk Juara di MTQ ke-42
    19 Banyak Drainase Alami Pendangkalan dan Tersumbat Sampah, Ini Tindakan PUPR Pekanbaru
    20 Diguyur Hujan Deras 1 Jam, Jalan Soebrantas Banjir dan Macet Panjang
    21 Pj Wako Pekanbaru Beri Peringatan Agar Jangan Ada Pungli Dalam PPDB
    22 Pj Wako Pekanbaru Ingatkan Warga Jangan Percaya Hoaks
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Kompenews.com