<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Susul Minyak Goreng Curah, Harga Kacang Panjang Hari Ini Melejit di Pekanbaru
Senin, 22-01-2024 - 11:19:59 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Harga komoditas cabai di Kota Pekanbaru cenderung melemah atau turun. Namun untuk kebutuhan lainnya seperti minyak goreng dan sayur-sayuran malah naik drastis, Senin (22/1/2024).

Untuk cabai merah saat ini terpantau mendekati normal yakni, harga cabe merah Rp 45.000- 50.000 per kilogram. Cabai rawit Rp 52.000 per kilogram.

Sementara untuk harga minyak goreng saat ini naik Rp 17.000 per kilogram, padahal sebelumnya hanya Rp 15.000 per kilogram. Gula masih bertahan diharga Rp 17.500 per kilogram.

Yang tak kalah bikin warga geleng-geleng kepala yakni harga komoditas sayur-sayuran. Di mana pada Senin (22/1/2024) harga kacang panjang tembus diharga Rp 15.000 per ikat (50 tangkai) padahal sebelumnya hanya Rp 6000-8000 paling mahal sempat diharga Rp 10.000 per ikat.

"Geleng-geleng kepala lihat harga sayur sekarang, cabai turun sayur pulak yang naik. Kacang panjang 3 ribu rupiah satu tangkai sekarang. Kalau satu ikat yang isinya 5 tangkai jadi Rp 15 ribu padahal harga normal hanya 6 ribu sampai 8 ribu rupiah. Pernah naik juga cuman sampai 10 ribu rupiah," ungkap Dolli salah seorang warga saat berbelanja di Pasar Pagi Arengka.

Malahlnya harga sayur-sayuran saat ini diperkirakan akibat gagal panen ditingkat petani, mengingat belakangan tingginya curah hujan dan banjir di kota Pekanbaru sehingga mempengaruhi hasil panen sayur lokal dan mempengaruhi harga jual di pasaran.

"Terong naik dua kali lipat, biasa Rp 8000 sekarang Rp 16.000 per kilogram. Sayur bayam dan kangkung biasa Rp 2000 per ikat sekarang sudah Rp 4000. Tidak hanya mahal barang juga tidak banyak, itu aja tadi kami rebutan," ungkap Yuli saat berbelanja di Pasar Pagi Arengka.

Untuk harga tomat saat ini masih bertahan diharga Rp 22.000 per kilogram biasanya hanya Rp 8000 per kilogram. Bawang putih juga bertahan di harga Rp 38.000 per kilogram. Labu siam Rp 10.000 per kilogram. Sayur kol Rp 10.000 per kilogram, gambas Rp 15.000 per kilogram, terong Rp 13.000 per kilogram, timun Rp 12.000 per kilogram dan kacang panjang Rp 12.000 per kilogram.(hrc)




 
Berita Lainnya :
  • Dinas PKH Riau Cari Kandidat Sapi Kurban Bantuan Presiden
  • Investasi Masuk Ke Pekanbaru Tembus Rp1,6 Triliun
  • Pemko Pekanbaru Segera Salurkan Beras CPP Periode April-Mei 2024
  • PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
  • Tarif Parkir Motor di Pasar Tradisional Pekanbaru Turun Rp1.000
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Dinas PKH Riau Cari Kandidat Sapi Kurban Bantuan Presiden
    02 Investasi Masuk Ke Pekanbaru Tembus Rp1,6 Triliun
    03 Pemko Pekanbaru Segera Salurkan Beras CPP Periode April-Mei 2024
    04 PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 Oleh Pemprov Riau
    05 Tarif Parkir Motor di Pasar Tradisional Pekanbaru Turun Rp1.000
    06 Dispusip Pekanbaru Umumkan Perpustakaan SMA/SMK/MA Terbaik di Kota Pekanbaru
    07 Harga TBS Sawit Plasma di Riau Capai Rp2.822 per Kg
    08 Satpol PP Pekanbaru Koordinasi dengan OPD Teknis Tertibkan Tiang Fiber Optik
    09 Dititip di Halaman Kantor Satpol PP, Tenda PKL Hilang Digondol Maling
    10 Usai Kunjungi LAM Riau, Bacawako dr Rahmansyah Sambangi LAM Kota Pekanbaru
    11 3.610 Orang Calon Anggota PPK Pilkada Riau 2024 Ikuti Seleksi CAT Hari Ini
    12 Pj Wako Pekanbaru: Ini Komitmen Pemerintah Dalam Menjaga Kelestarian Lingkungan
    13 22 Kloter Mulai Terbang 12 Mei, Ini Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji
    14 Gebyar Gernas BBI-BBWI 2024 dan Lancang Kuning Carnival Sukses Digelar
    15 Raker Apeksi Komwil I di Pekanbaru Dimeriahkan Karnaval dan Pawai Budaya
    16 Meski Diguyur Hujan, Pj Gubri Tak Beranjak dari Lokasi Gernas BBI-BBWI
    17 Sekdako Buka Pekanbaru Investment Forum Komwil I Apeksi
    18 Raker Komwil I Apeksi 2024 Resmi Dibuka, Walikota Diharapkan Permudah Investasi
    19 Persiapan PON XXI, 30 Pemain Sepakbola Riau Mulai TC Berjalan
    20 Bukan Ayat Cahyadi, PKS Rekomendasi Dr Ikhsan Maju di Pilwako Pekanbaru 2024
    21 Pj Walikota Pekanbaru Buka Kegiatan Sua Pemuda
    22 Jamuan Makan Malam Raker Komwil 1 Apeksi 2024 di Kota Pekanbaru Berlangsung Meriah
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Kompenews.com