<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Kecamatan Bukitraya Juara Umum Jambore PKK 2024
Senin, 29-04-2024 - 07:32:49 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Kecamatan Bukitraya meriah juara umum dalam Jambore PKK tahun 2024. Kecamatan Bukitraya mendominasi beberapa lomba dalam Jambore PKK.

"Pada Jambore PKK tahun ini, kami berkolaborasi dengan Gabungan Organisasi Wanita (GOW). Jambore PKK tahun ini adalah momen kebersamaan," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun dalam malam puncak Jambore PKK di lapangan Mal Pelayanan Publik (MPP), Minggu (28/4/2024).

TP PKK telah bersinergi dan berkolaborasi dalam menyukseskan pemerintah pusat dan Pemko Pekanbaru. TP PKK Pekanbaru ini ikut memberantas stunting.

"Angka stunting sempat menyentuh 16 persen pada 2023. Tahun ini, angka stunting turun menjadi 7,6 persen. Kami berharap bersama GOW turun ke masyarakat, sehingga stunting bisa hilang pelan-pelan," ucap Muflihun.

Kesempatan yang sama, Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rilla Muflihun mengatakan, Jambore PKK tahun ini berbeda dibandingkan tahun sebelumnya. Jambore PKK digelar selama tiga hari.

"Karena, kami mencoba mengkolaborasikan seluruh GOW. GOW ini baru terbentuk tahun lalu," ujarnya

Jambore PKK ini bertujuan untuk mengevaluasi perkembangan dan pertumbuhan posyandu, kelompok wanita tani, dan PKK. Laporan dari pelaku UMKM, pendapatan meningkat sejak digelar lomba busana bordir.

"Saya laporkan juga bahwa di posyandu, sudah banyak anak stunting yang berkurang. Bahkan, ada beberapa kelurahan yang zero stunting," ungkap Raja Rilla.

Peserta Jambore PKK sebanyak 4.500 orang yang terdiri dari kader Tim Penggerak (TP) PKK. Jambore PKK terdiri dari Lomba Tertib Administrasi, Lomba Kelompok Wanita Tani, Lomba Posyandu.

Tiga lomba ini telah dinilai di kecamatan masing-masing pada 17-20 April. Lomba Mars PKK pada 25 April malam. Lomba Mars PKK dibuka dengan paduan suara dari ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pekanbaru.

Lomba Yel-Yel dan Lomba Busana Kartini dari seluruh organisasi wanita digelar pada 26 April malam. Lomba Busana Bordir Melayu digelar pada 27 April pagi.

"Kami juga menilai lomba Bazar UP2K. Lomba parade atau defile dan Jambore PKK tiap kecamatan. Hasil penilaian dewan juri, Kecamatan Bukitraya meraih juara umum Jambore PKK," sebut Raja Rilla.(*)




 
Berita Lainnya :
  • Hasil Pembahasan LKPj Pemko Pekanbaru Segera Diparipurnakan
  • Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma di Riau Tembus Rp2.837 per Kg
  • Ribuan Mahasiswa Unri Demo Rektor, Ini Tuntutannya
  • Dampak Bencana Sumbar, Harga Cabai dan Beras di Pekanbaru Mulai Naik
  • Pertandingkan 9 Cabor, Dispora Riau Matangkan Persiapan untuk Popda XVII 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Hasil Pembahasan LKPj Pemko Pekanbaru Segera Diparipurnakan
    02 Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma di Riau Tembus Rp2.837 per Kg
    03 Ribuan Mahasiswa Unri Demo Rektor, Ini Tuntutannya
    04 Dampak Bencana Sumbar, Harga Cabai dan Beras di Pekanbaru Mulai Naik
    05 Pertandingkan 9 Cabor, Dispora Riau Matangkan Persiapan untuk Popda XVII 2024
    06 Jemaah Haji Riau Berangkat ke Arab Saudi, Ini Pesan Pj Gubri
    07 Sempat Putus Akibat Longsor, Jalur Alternatif Padang-Bukittinggi Via Malalak Sudah Bisa Dilalui
    08 Jalan Lintas Sumbar-Riau Putus, Harga Bahan Pokok Naik
    09 Pj Wako Pekanbaru Tegaskan Rangkaian PPDB Tidak Dipungut Biaya
    10 Sempat Putus Total 8 Jam Akibat Longsor, Akses Sumbar-Riau di Kelok 9 Mulai Normal
    11 Sekdako Apresiasi Ajang Maxi Day Yamaha 2024 di Kota Pekanbaru
    12 442 Jemaah Calon Haji Pekanbaru Diberangkatkan ke Batam Dalam Tiga Kali Penerbangan
    13 Relawan Riau untuk Anies Baswedan Kini Dukung Edy Natar Jadi Gubernur Riau
    14 Sudah Tahap Lelang, RS Otak dan Jantung di Riau Mulai Dibangun Tahun Ini
    15 Bandara SSK II Pekanbaru Siap Melayani Pemberangkatan 3.294 CJH Riau
    16 Pj Walikota Apresiasi Kegiatan Raimuna Pramuka Kota Pekanbaru
    17 Capai PAD, Bapenda Pekanbaru Maksimalkan Lapak Darling
    18 Pemko Pekanbaru Bayar Honor 350 Personel Satlinmas
    19 Perluas Relasi Keilmuan, UMRI Bangun Kerja Sama dengan Yala Rajabhat University Thailand
    20 Siapkan Payung, Hujan Disertai Petir Diprediksi Kembali Guyur Riau Hari Ini
    21 Pengamat: Pj Gubernur SF Hariyanto Bisa Jadi Lawan Serius Bagi Abdul Wahid di Pilgub Riau 2024
    22 Empat Pelaku PETI di Kuansing Ditangkap Polda Riau
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Kompenews.com