<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Sudah 14 Jam Pekanbaru Mati Lampu, Warga: Air Habis, Bingung Mandi di Mana
Rabu, 05-06-2024 - 09:46:01 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Padamnya listrik di sebagian besar wilayah Pekanbaru mendapat gelombang protes dari sejumlah masyarakat pelanggan PLN.

Informasi yang dirangkum wartawan, di sebagian besar wilayah pemadaman listrik terjadi rata rata lebih 8 jam, bahkan ada yang sampai 10 hingga 14 jam. Tak hanya itu terjadi dua kali pemadaman seperti di wilayah Panam, Rumbai dan Pandau.

"Di Perumahan Unri dan sekitaran jalan UKA ini sudah dia kali pada, dari mulai kemarin jam 14.00 WIB kemudian nyala jam 21.00 WIB. Kemudian di dini hari tadi mulai padam jam 00.00 WIB dan sampai pukul 8.20 WIB," kata salah seorang warga, Rahma, Rabu (5/6/2024) pagi.

Rahma pun mengaku kesal akibat padamnya listrik yang lama tersebut. Menurutnya banyak hal yang terhambat karena pemadaman tersebut

"Anak-anak rewel karena listrik padam, kemudian karena pemadaman berimbas pada tidak bisa beroperasinya tempat galon isi ulang, imbasnya galon air di rumah terpaksa harus beli yang premium di minimarket untuk sementara. Belum lagi isi kulkas yang tentunya jadi tidak segar karena listrik padam," keluhnya.

Hal yang sama dikeluhkan Adri, salah seorang warga Rumbai. Menurutnya di wilayah tersebut listrik padam mulai pukul 18.00 WIB sampai jam 02.00 dini hari.

Belum lagi di Pandau, di wilayah ini listrik padam sejak malam hari hingga pagi ini masih belum nyala.

"Di Sidomulyo Timur pada dari jam 11.00 siang sampai 16.00 WIB. Nyala kemudian jam 22.00 WIB mati lagi pagi ini baru nyala," kata salah seorang warga, Tati.

Warga Jalan Datuk Tunggul, Jelprison mengatakan jika di rumahnya mati lampu jelang azan magrib. Kemudian sempat menyala tengah malam dan padam lagi bahkan hingga kini belum menyala lagi.

"Total sekitaran 14 jam sudah mati lampu. Warga kehabisan air, tak bisa masak juga. Anak-anak sekolah kan harus mandi. Air tak ada. Tadi tinggal sedikit air itulah dicukup-cukupkan," keluhnya.

Tak hanya itu, akibat pemadaman listrik ini jaringan internet menjadi tidak bagus. "Jaringan hancur juga. Haduh sampai kapan ini mati lampu nya. Ini bingung juga mau mandi dimana karena air juga sudah habis," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru dan sekitarnya turut terdampak gangguan kelistrikan yang terjadi di Sumatera Selatan. Akibatnya sejumlah wilayah di Kota Bertuah ikut mati lampu.

"Sebenarnya untuk gangguannya itu di Sumatera Selatan, tapi karena kita sistem interkoneksi Sumatera ini kan satu kesatuan. Jadi karena di sana ada gangguan sehingga terjadi kendala pasokan. Nah kendala pasokan ini terdampaklah sebagian kawasan di Sumatera ini," ujar Manajer Komunikasi PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau dan Kepri, Tajuddin Nur kepada wartawan, Selasa (4/6/2024).

Lebih lanjut dirinya juga mengatakan hingga saat ini pihaknya masih menunggu informasi dari P3BS.

"Kami belum bisa memastikan apa penyebabnya, bagaimana penanganannya. Kita juga terus memantau perkembangannya," Cakapnya.

Namun yang pasti dikatakan Tajudin, PLN terus berupaya melakukan penormalan.

"Kami secara medsos juga sudah menyampaikan permohonan maaf terkait adanya gangguan transmisi di pulau Sumatera. Pihak PLN terus bekerja keras untuk proses penormalan. Kalau ada info terbaru nanti akan kami sampaikan kembali. Mohon doa dan dukungan dari masyarakat," pungkasnya.(clc)




 
Berita Lainnya :
  • Polda Riau Sumbangkan 52 Hewan Kurban: Bentuk Kepedulian dan Pengabdian
  • Pj Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1445 H di Lapangan MPP Pekanbaru
  • Pemprov Riau Kirim Hasil Seleksi Calon 4 Pejabat Eselon II ke KASN
  • Sehari Jelang Iduladha, Segini Harga Pangan di Pekanbaru
  • Pemko Pekanbaru Takbiran Iduladha di Masjid Agung Ar-Rahman, Salat Ied di MPP
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Polda Riau Sumbangkan 52 Hewan Kurban: Bentuk Kepedulian dan Pengabdian
    02 Pj Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1445 H di Lapangan MPP Pekanbaru
    03 Pemprov Riau Kirim Hasil Seleksi Calon 4 Pejabat Eselon II ke KASN
    04 Sehari Jelang Iduladha, Segini Harga Pangan di Pekanbaru
    05 Pemko Pekanbaru Takbiran Iduladha di Masjid Agung Ar-Rahman, Salat Ied di MPP
    06 Pj Wako Akan Shalat Idul Adha 1445 H Bersama Masyarakat di Lapangan MPP Pekanbaru
    07 Hari Jadi ke-240 Pekanbaru, Pemko Gelar Turnamen Bola Voli Antar Klub
    08 Akhir Pekan, Cek Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini
    09 Diduga KKN, Pj Bupati Kampar Dilaporkan ke KPK
    10 Hewan Kurban ASN Pemko Pekanbaru Terkumpul 32 Ekor
    11 Pemko Gelar Goro Massal di Rumah Ibadah, Pasar dan Titik Rawan Banjir
    12 3 Kali Beruntun, Pemko Pekanbaru Raih Penghargaan TPID Berkinerja Baik di Kawasan Sumatera
    13 Kesal Tak Dibantu Bekerja, Suami di Kampar Habisi Nyawa Istri Hingga Tewas
    14 PPDB Online di Pekanbaru Harus Transparan dan Tanpa Calo
    15 3.441 Pemilih Pemula Belum Rekam KTP-el, Disdukcapil Gencar Jemput Bola
    16 Sempena Hari Jadi ke-240, Pemko Pekanbaru Pusatkan Goro di Masjid Al-Kautsar
    17 Cuaca Riau Hari ini: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir
    18 Hasil Survei Terbaru Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Tertinggi Disusul Muflihun
    19 Pj Walikota Pekanbaru Bertemu Komisioner KPU, Ini yang Bahas
    20 Perbaikan Gedung Rawat Inap RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Bikin Pasien Menumpuk di IGD
    21 Pj Wali Kota Koordinasi dengan KPU Pekanbaru Terkait Kesiapan Pilkada Serentak 2024
    22 ASN Pemko Maju Pilkada, Risnandar Mahiwa : Kita Lihat Nanti Saat Pendaftaran
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Kompenews.com