<
 
Home Nasional Otonomi Politik Ekonomi Hukrim Sport LifeStyle Metropolis Pendidikan Internasional Indeks
 
Pemko Pekanbaru Tepati Janji, 2 Juara di MTQ Riau Diberangkatkan Umrah
Sabtu, 09-12-2023 - 16:00:14 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menepati janjinya kepada kafilah yang berhasil meraih juara di Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Riau ke-41 di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) pada 11-18 November 2023. Pemko memberikan hadiah umrah kepada satu putra dan satu putri terpilih yang meraih juara di cabang pertandingan MTQ Riau.

"Saya mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak yang telah banyak berkontribusi. Pihak-pihak ini telah menguras energi dan waktu melalui kerja keras, kerja cerdas, dan kerja berkualitas dalam membawa nama Kota Pekanbaru dalam MTQ Riau di Inhu," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun dalam acara pemberian bonus pemenang MTQ Riau dan pelepasan jemaah umrah di rumah dinas wali kota, Jumat (8/12).

Bagi kafilah yang telah terpilih sebagai terbaik, pemko ucapkan selamat dan sukses meraih prestasi. Pemko sangat mengapresiasi bibit unggul terbaik yang bisa mengharumkan nama Kota Bertuah ini.

"Prestasi ini merupakan suatu kebanggaan yang bisa dijadikan contoh, panutan, inspirasi, serta motivasi bagi anak-anak kita lainnya. Semua prestasi ini merupakan suatu keberhasilan yang tidak lepas dari pembinaan, pendidikan sejak dini, dan partisipasi penuh yang diberikan oleh orang tua maupun Lembaga Pendidikan Tilawah Quran (LPTQ)," ujar Muflihun.

Orang tua dan LPTQ bersama-sama memotivasi generasi muda sejak dini untuk mencintai Alquran. Generasi muda dididik mempelajari, memahami, dan mengamalkan nilai-nilai Alquran di dalam kehidupan sehari-hari.

"Saya berpesan kepada para peserta yang meraih juara satu, dua, dan tiga agar jangan cepat berpuas diri terhadap yang telah dicapai. Karena, ada tanggung jawab yang lebih berat lagi ke depannya," ucap Muflihun.

Kafilah MTQ diminta tetap mempersiapkan diri untuk terus berlatih sebagai duta yang mengharumkan nama Provinsi Riau pada umumnya dan Pekanbaru pada khususnya.

Pada perhelatan MTQ Riau ini, kafilah Pekanbaru sangat memuaskan. Prestasi ini diharapkan akan jauh lebih meningkat setiap tahun.

"Atas prestasi yang telah diraih, kami memberikan hadiah umrah yang telah dijanjikan bagi juara pertama untuk satu putra dan satu putri. Kami juga memberikan penghargaan berupa beasiswa bagi juara satu, dua, dan tiga," sebut Muflihun.

Tak hanya dua orang kafilah ini, pemko juga memberangkatkan umrah orang-orang terpilih atas prestasinya dalam satu rombongan. Para penerima hadiah umrah ini antara lain imam masjid, pengurus masjid, camat, lurah, Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT), kader posyandu, pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), ketua RT, ketua RW, guru PAUD, guru TK, guru SD, guru SMP, ASN teladan, dan petugas kebersihan.

"Semoga, hadiah umrah ini dapat menjadi motivasi besar para kafilah pada perhelatan MTQ Riau ke depannya. Kafilah yang belum berprestasi pada penyelenggaraan MTQ Riau ini agar jangan berkecil hati. Teruslah berlatih dan memacu diri untuk bisa berprestasi pada pelaksanaan MTQ di tahun yang akan datang," harap Muflihun.

Khusus kepada tim official yang telah ikut mendampingi kafilah Pekanbaru di MTQ Riau ke-41 patut diberikan apresiasi setinggi-tingginya. Karena, tim official telah menjaga dan membimbing serta memberi dukungan kepada kafilah Pekanbaru selama MTQ Riau di Inhu.(*)




 
Berita Lainnya :
  • Polda Riau Sumbangkan 52 Hewan Kurban: Bentuk Kepedulian dan Pengabdian
  • Pj Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1445 H di Lapangan MPP Pekanbaru
  • Pemprov Riau Kirim Hasil Seleksi Calon 4 Pejabat Eselon II ke KASN
  • Sehari Jelang Iduladha, Segini Harga Pangan di Pekanbaru
  • Pemko Pekanbaru Takbiran Iduladha di Masjid Agung Ar-Rahman, Salat Ied di MPP
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Polda Riau Sumbangkan 52 Hewan Kurban: Bentuk Kepedulian dan Pengabdian
    02 Pj Wako Pekanbaru Shalat Idul Adha 1445 H di Lapangan MPP Pekanbaru
    03 Pemprov Riau Kirim Hasil Seleksi Calon 4 Pejabat Eselon II ke KASN
    04 Sehari Jelang Iduladha, Segini Harga Pangan di Pekanbaru
    05 Pemko Pekanbaru Takbiran Iduladha di Masjid Agung Ar-Rahman, Salat Ied di MPP
    06 Pj Wako Akan Shalat Idul Adha 1445 H Bersama Masyarakat di Lapangan MPP Pekanbaru
    07 Hari Jadi ke-240 Pekanbaru, Pemko Gelar Turnamen Bola Voli Antar Klub
    08 Akhir Pekan, Cek Prakiraan Cuaca Riau Hari Ini
    09 Diduga KKN, Pj Bupati Kampar Dilaporkan ke KPK
    10 Hewan Kurban ASN Pemko Pekanbaru Terkumpul 32 Ekor
    11 Pemko Gelar Goro Massal di Rumah Ibadah, Pasar dan Titik Rawan Banjir
    12 3 Kali Beruntun, Pemko Pekanbaru Raih Penghargaan TPID Berkinerja Baik di Kawasan Sumatera
    13 Kesal Tak Dibantu Bekerja, Suami di Kampar Habisi Nyawa Istri Hingga Tewas
    14 PPDB Online di Pekanbaru Harus Transparan dan Tanpa Calo
    15 3.441 Pemilih Pemula Belum Rekam KTP-el, Disdukcapil Gencar Jemput Bola
    16 Sempena Hari Jadi ke-240, Pemko Pekanbaru Pusatkan Goro di Masjid Al-Kautsar
    17 Cuaca Riau Hari ini: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir
    18 Hasil Survei Terbaru Pilwako Pekanbaru, Agung Nugroho Tertinggi Disusul Muflihun
    19 Pj Walikota Pekanbaru Bertemu Komisioner KPU, Ini yang Bahas
    20 Perbaikan Gedung Rawat Inap RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Bikin Pasien Menumpuk di IGD
    21 Pj Wali Kota Koordinasi dengan KPU Pekanbaru Terkait Kesiapan Pilkada Serentak 2024
    22 ASN Pemko Maju Pilkada, Risnandar Mahiwa : Kita Lihat Nanti Saat Pendaftaran
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Kompenews.com